Seorang wanita yang belum diketahui identitasnya tewas ditikam orang tidak dikenal (OTK) di kawasan Gereja Katolik, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. Polisi kini memburu pelaku penikaman.
“Seorang perempuan diduga menjadi korban penikaman yang terjadi di kawasan Gereja Katolik Paroki Santo Bernardus,” kata Kasat Reskrim Polres Sorong Iptu Erikson Sitorus kepada wartawan, Minggu (18/1/2026).
Peristiwa itu terjadi di Jalan Sawi, Kelurahan Malawele, Distrik Aimas, kawasan Pasar Sore pada Minggu (18/1) sekitar pukul 09.00 WIT. Polisi langsung mendatangi lokasi setelah menerima laporan.
“Kejadian itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIT, tepatnya di depan Gereja Katolik Santo Bernardus yang berada di Jalan Sawi, Kelurahan Malawele,” bebernya.
Erikson mengatakan korban meninggal di tempat kejadian perkara (TKP). Pihak kepolisian belum mengetahui identitas korban dan pelaku.
“Belum diketahui secara pasti kronologi lengkap kejadian maupun identitas korban dan pelaku,” imbuhnya.
Dia menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi. Jenazah korban dievakuasi ke rumah sakit.
“Kita belum bisa menjelaskan terlalu jauh karena masih dalami,” tutupnya.







