Rangkaian Barati International Cup 2025 yang berlangsung Surabaya resmi berakhir. Penutupan turnamen sepakbola internasional itu digelar di Stadion Gelora 10 November.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya Ikhsan mengapresiasi suksesnya penyelenggaraan turnamen ini. Menurutnya pengalaman Surabaya sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 tahun lalu menjadi bekal penting dalam pelaksanaan Barati Cup kali ini.
“Pelaksanaan Barati Cup ini telah berjalan, dan alhamdulillah sudah terlaksana dengan baik di Surabaya, karena Surabaya sudah teruji dengan pengalaman saat Piala Dunia U-17 tahun 2024 lalu,” ungkap Ikhsan, Rabu (23/4/2025).
Lebih lanjut, Ikhsan menegaskan komitmen Pemkot untuk terus mendukung gelaran Barati Cup di masa mendatang, sembari memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang telah menunjukkan semangat juang dan sportivitas.
“Tentunya kami siap mendukung pelaksanaan Barati Cup Internasional untuk tahun-tahun mendatang. Semoga kebersamaan yang terjalin meninggalkan kesan yang hangat, membekas dalam ingatan, dan memberikan inspirasi bagi kita semua,” ucapnya.
Sebagai penutup, Pemkot Surabaya menyampaikan terima kasih kepada panitia penyelenggara dan masyarakat kota yang turut menyukseskan turnamen ini, yang bukan hanya ajang kompetisi, tapi juga jadi simbol kebanggaan kota.
Sementara CEO Barati Mendunia, Krisna W. Marsis, menyampaikan apresiasi mendalam atas dukungan penuh Pemerintah Kota Surabaya.
“Alhamdulillah, berkat kerja sama solid dari semua pihak, termasuk Pemerintah Kota Surabaya, kita berhasil mencatatkan sejarah dengan menggelar turnamen internasional pertama yang diikuti oleh 7 negara, 11 provinsi, dan total 112 tim,” ungkapnya.
Untuk informasi, dalam puncak turnamen ini, Rayo Vallecano tampil dominan di laga final KU-15 dengan kemenangan telak 5-0 atas Persib Akademi.
Sedangkan Papua Football Academy keluar sebagai kampiun KU-14 berkat gol tunggal dari striker andalan mereka. Lalu kategori KU-13 yang digelar di Lapangan Bogowonto, Assa Pro Soccer School juga mencatat prestasi dengan meraih gelar juara.