BRIN Ungkap Penyebab ‘Hot Spell’ Terjadi di Indonesia

Posted on

Sebagian besar wilayah di Indonesia tengah dilanda hot spell. Ialah cuaca panas ekstrem tanda perubahan iklim.

Dijelaskan oleh Profesor Riset Bidang Iklim dan Cuaca Ekstrem, Pusat Riset Iklim dan Atmosfer, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Prof Erma Yulihastin bahwa cuaca terik dan panas ini terjadi beberapa wilayah dengan suhu bisa sampai 35-38 derajat Celcius.

Personal Weather mencatat cuaca panas ini terjadi sekitar pukul 11.00-16.00 WIB.

ADVERTISEMENT

“Fenomena panas ekstrem yang berlangsung selama beberapa hari ini disebut hot spell,” ujarnya dikutip infoEdu dari unggahan Instagram @brin_indonesia.

Menurut Erma, kondisi ini menjadi tanda bahwa Indonesia mengalami perubahan iklim. Pasalnya, fenomena ini terjadi lebih sering dalam setahun.

“Kondisi ini menjadi bukti nyata perubahan iklim di Indonesia, yang kini terjadi lebih sering dan lebih intens setiap tahun,” tambahnya.

Adapun penyebab cuaca panas tersebut bisa dikarenakan juga posisi semu matahari berada di selatan ekuator. Hal itu membuat sinar matahari jatuh lebih tegak sehingga suhu siang hari meningkat.

Pembentukan bibit siklon tropis 96W di Laut Filipina pun membuat awan terkonsentrasi di Belahan Bumi Utara. Kondisi tersebut mengakibatkan wilayah selatan ekuator minim awan dan terasa lebih panas pada siang hari.

Berdasarkan data Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), menyebut Kalimantan (barat dan tengah) menjadi salah satu wilayah yang terdampak panas ekstrem. Selain itu ada wilayah-wilayah yang paling terdampak cuaca panas ekstrem ini antara lain Nusa Tenggara, Jawa, Sulawesi (selatan dan tenggara), dan beberapa wilayah Papua.

Cuaca panas diprediksi masih bisa terjadi hingga akhir Oktober 2025. Akan tetapi, jika hujan belum juga turun secara merata di Jawa, maka cuaca panas ini bisa terjadi di wilayah tersebut hingga November.

Data BRIN menunjukkan, ternyata cuaca panas ekstrem ini tak hanya terjadi pada tahun ini. Pada tahun-tahun sebelumnya, beberapa daerah cuaca panas semakin terasa dari tahun ke tahun. Diduga, cuaca panas ekstrem ini juga disebabkan oleh aktivitas industri dan semakin berkurangnya ruang hijau.

Wilayah-wilayah yang Terdampak Cuaca Panas Ekstrem

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *